Monday, February 3, 2014

SIXPACK GYM JOHAR BARU SOLUSI UNTUK MEMBENTUK BADAN ATLETIS




Jakarta, Global.Kondisi fisik manusia merupakan satu hal yang sangat penting dalam menunjang setiap aktifitas, oleh sebap itu di perlukan asupan gizi dan olahraga yang cukup.Sixpack Gym , merupakan sebuah sarana olah raga angkat beban ( fitnes ) yang berada di GOR Johar Baru , Jakarta pusat. Olahraga angkat beban merupakan bagian dari pembentukan masa otot dalam tubuh manusia, dimana dengan kita dapat merangsang sel-sel otot agar bekerja secara maksimal.
Mempunyai berat badan idel adalah idaman setiap manusia baik pria maupun  wanita.Budi, seorang Instruktur atau pelatih fitness  berkata “tidak ada yang lebih sehat selain olahraga dan menjaga Pola makan yang sehat serta di imbangi dengan  istirahat yang cukup.
Pria satu orang anak ini sudah menggeluti dunia fitnes hampir 8 tahun , dari yang bermula hobi sekarang  menjadi profesi sebagai instruktur . Awalnya Budi mempunyai bobot tubuh 46 Kilo , tapi  sekarang setelah mengikuti program fitness dan pola hidup sehat  ia berat badanya meningkat naik 14 kilo menjadi 60 kilo , sebuah pencapaian yang tidak mudah , karena baginya “ jika hanya menaikan berat badan saja itu mudah , yang sulit adalah pembentukan badan dan proses pembentukan ototnya yang butuh perjuangan “
Sarana olahraga Sixpack Gym juga sering mengikuti beberapa kontes kejuaraan di beberapa tempat di jabodetabek . Sebut saja jambul “ saya sudah menggeluti fitnes kurang lebih hampir 1,5 tahun  dan pencapaian hasil bagi saya belum cukup, karena masih banyak beberapa bagian otot tubuh yang belum saya rasakan kontraksi secara maksimal”. Pria berkulit sawo matang ini pernah menjuarai 2 kali kontes kejuaran tubuh atletis di Jakarta, tapibaginya itu bukan sebuah kebanggaan, karena juara yang didapat adalah satu motivasi untuk kita lebih baik kedepannya.
Fitnes identik dengan suplemen dan susu tambahan  yang memang dikhususkan untuk merangsang masa otot setelah melakukannya. Seperti yang Budi katakan “kita tidak hanya sekedar olahraga saja, tapi juga membutuhkan asupan nutrisi baik dari nabati dan hewani termasuk mengkonsumsi suplemen dan susu”.
Asupan nutrisi juga bisa kita dapatkan dari putih telur yang berfungsi untuk menambah dan mengembangkan masa otot. Cara yang disarankan oleh Budi adalah dengan membuat campuran jus dari putih telur ditambah dengan alpukat, air daun  pandan, susu coklat atau putih.  Diminum 2 hari sekali pada saat pagi atau setelah melakukan fitnes.
Fitnes selain  untuk menaikkan berat badan juga bisa menurunkan berat badan sesuai yang diinginkan dengan catatan orang yang ingin menurunkan berat badan harus menjaga dan mengatur pola makan, terutama menghindari makanan yang mempunyai kadar lemak tinggi juga disarankan untuk makan dengan beras merah dan jangan mengkonsumsi makanan saat menjelang malam hari serta hindari minuman beralkohol  dan bersoda. Satu hal lagi jaga ketat istirahat dan diimbangi dengan olahraga yang cukup.
Seperti yang dilangsirkan oleh Budi bahwa jenis tubuh manusia terbagi menjadi 2 yaitu orang kurus dan orang gemuk. Untuk pola latihan orang kurus dalam fitnes idealnya adalah 4 – 5 kali dalam seminggu dengan 1 jam masa latihan sehari dan untuk orang gemuk idealnya melakukan fitnes seminggu adalah 5 - 6 kali dengan waktu latihan 1,5 jam per hari.
             Contoh saja Vijay, seorang yang telah merasakan efek positif dari fitnes berucap “dulu berat saya 76 kilo setelah 4 bulan saya melakukan rutinitas fitnes berat saya sekarang 61 kilo”. Saat ditanya apa yang anda jaga dalam masa menurunkan berat badan tersebut “saya menjaga pola makan dengan ketat dan diimbangi dengan istirahat yang cukup juga tidak lupa melakukan aktifitas fitnes seminggu 5 – 6 kali, dan sekarang saya merasa ada perubahan tubuh saya secara signifikan”.
               Bagi pemula yang baru menggeluti dunia fitnes jangan pantang menyerah dan tetaplah berusaha hingga mendapat tubuh yang ideal, karena didalam jiwa yang sehat terdapat jiwa yang kuat.  Sixpack Gym  adalah sarana yang tepat untuk anda yang tidak percaya dengan berat badan. Lokasi Sixpack Gym berada di Gelanggang Olahraga Remaja (GOR Johar Baru Lt. Dasar) Jakarta Pusat.Sixpack gym buka dari Senin s/d Jum’at  diwaktu 09.00 – 22.00 dan Sabtu – Minggu pada pukul 09.00 – 18.00 WIB  dengan biaya member Rp. 85.000,-/bulan anda sudah dapat merasakan efek positif dari olahraga fitnes.(oghie)